Lompat ke isi utama

Berita

Ngaji Regulasi, Cara Bawaslu Kediri Tingkatkan Kualitas Pengawas Pemilu

Ngaji Regulasi, Cara Bawaslu Kediri Tingkatkan Kualitas Pengawas Pemilu

Ramadan memang bulan yang tepat untuk meningkatkan ibadah. Bawaslu Kabupaten Kediri menyelenggarakan Ngaji Regulasi untuk internal, Kamis (07/04/2022)

Ketua Bawaslu Kabupaten Kediri, Saidatul Ummah menjelaskan Ngaji Regulasi sebagai agenda rutin untuk seluruh komisioner dan staf sekretariat.

"Jadi sebagai kegiatan rutin tiap pekan ya. Narasumbernya bergantian. Diawali komisioner dulu kemudian lanjut ke sekretariat. Sekarang sudah giliran staf penanganan pelanggaran," terangnya

Tiap pekan, menurut Saidah tema yang diangkat terkaitan dengan tugas pokok dan isu yang berkembang.

"Secara khusus sesuai dengan tugas masing-masing divisi. Ditambah dengan isu terkini ikhwal pemilu dan pemilihan," terangnya

Saidah menargetkan bahwa seluruh keluarga besar Bawaslu Kediri paham tugas antarbagian

"Pengawas pemilu bisa update informasi regulasi terbaru dan pemahamannya menyeluruh. Tidak hanya tugas divisinya saja. Tapi juga divisi lainnya. Di samping juga perlunya sebagai forum untuk membangun sinergi antar divisi lainnya," ujarnya

Secara lebih rinci Saidah menuturkan tema yang diulas.

"Staf Keuangan itu biasanya mengangkat tema pengajuan keuangan. Kemudian dari Staf Sumber Daya Manusia dan Organisasi mengisi tata kelola kearsipan dan retensi arsip. Staf Penyelesaian Sengketa akan berbagi pemahaman tentang sengketa acara cepat dan staf Penanganan Pelanggaran akan banyak menyelenggarakan soal klarifikasi penanganan pelanggaran Pemilu dan Pemilihan," jelasnya

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle