Magang di Bawaslu Jatim, Agus: Belajar Peta Hukum Pemilu
|
Sejumlah perguruan tinggi mengirim mahasiswanya untuk magang di Bawaslu Jatim. Dari puluhan mahasiswa, salah satunya Agus Rahmanto dari Universitas 17 Agustus Surabaya. Bagaimana pengalamannya?
Di sela menikmati proses belajar langsung kepemiluan di Bawaslu Jatim, Agus juga diberi kesempatan dan waktu untuk berdialog dengan Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jatim, Rochani Rabu malam (30/03/2022)
Dalam dialog dengan menggunakan Zoom itu, Agus berdiskusi tentang sejumlah persoalan hukum di Undang-Undang 7 tahun 2017.
“Kemarin kami Zoom dengan komisioner KPU Jatim. Saya bisa mengajukan banyak pertanyaan yang dijawab langsung tentang potensi celah dan tafsir Undang-Undang. Antara lain parameter dan indikator perbuatan tercela, verifikasi partai politik, seluk beluk kampanye, batas ukuran politik uang dan uang transportasi,†terangnya.
Pengalaman langsung berdialog dengan penyelenggara pemilu membuat Mahasiswa semester 8 mengaku bahwa pengawasan pemilu memiliki tantangan tersendiri.
“Memang harus belajar lebih giat lagi. Magang di Bawaslu Jatim ini bisa jadi medium untuk bisa menambah pengetahuan selain di kampus,†tuturnya.
Nyaris tiap hari memang Agus dan mahasiswa lainnya tampak aktif saat magang.
“Medium kami magang itu banyak ya. Mulai dari pemetaan dan mengurai masalah, kemudian juga terlibat dalam pendampingan provinsi saat ke Kabupaten/Kota. Semoga bisa menambah pemahaman dan pengetahuan kami sebagai mahasiswa akhir," pungkasnya