Lompat ke isi utama

Berita

Kunjungi Detik Jatim, Ngobrol Pengawasan hingga Wartawan Ngantor di Bawaslu Jatim

Kunjungi Detik Jatim, Ngobrol Pengawasan hingga Wartawan Ngantor di Bawaslu Jatim

Kunjungan media selanjutnya dilakukan ke Media Online Detik Jatim, Kamis (30/06/2022). Rombongan diterima langsung oleh Kepala Redaksi detikjatim.com, Budi Hartadi. Koordinator Divisi Hubungan Masyarakat, Nur Elya Anggraini menuturkan bahwa pengawasan pemilu telah berjalan.

"Sekarang partai politik sedang mengisi di Sistem Informasi Partai Politik (Sipol). Bawaslu akan mengawasi. Nanti misalnya ada persoalan antara peserta dan KPU maka Bawaslu yang akan menyelesaikan sengketanya," tuturnya.

Alumni Universitas Jember ini juga bercerita pengalamannya dalam mengawasi pemilu.

"Ada beberapa kejadian penting. Antara lain sanksi pidana politik uang di Jember, kasus kepala desa di Mojokerto, dan yang unik adalah kotak suara yang dibawa lari di Sampang," tuturnya.

Cerita yang disampaikan oleh Ely direspon antusias oleh Budi. Menurutnya cerita-cerita tersebut bisa menjadi bahan berita yang menarik.

"Pengalaman Bawaslu ini sebenarnya bisa disampaikan ke masyarakat. Barangkali tidak banyak publik yang mengetahui tentang sisi lain dari Bawaslu," terangnya.

Budi melanjutkan, bahwa pihaknya nanti akan mengirim salah satu wartawannya secara khusus meliput aktivitas Bawaslu.

"Nanti kalau sudah memasuki tahapan penting, salah satu wartawan kami akan ngantor atau inten meliput di Bawaslu Jatim," jelasnya.

Obrolan tersebut dilanjutkan dengan cerita pengalaman dalam pengawasan dan peliputan renik pemilu.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle