Dengan Gender Pemilu dan Pengawasan (GPP), Bawaslu Pasuruan Gencar Ajak Perempuan Mengawasi
|
Untuk meningkatkan partisipasi perempuan dalam pengawasan, Bawaslu Kabupaten Pasuruan gencar sosialisasi ke Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) dengan tajuk Gender Pemilu dan Pengawasan (GPP) Kamis (11/08/2022).
Anggota Bawaslu Kabupaten Pasuruan, Titin Wahyuningsih menuturkan sosialisasi ini akan gencar dilakukan secara merata di 24 Kecamatan.
"Kami sudah melakukan di 4 Kecamatan. Hari ini di Prigen. Selanjutnya nanti akan kami lakukan di 20 Kecamatan lainnya," ungkapnya.
Dalam setiap sosialisasi, Titin menekankan pentingnya partisipasi perempuan.
"Baik itu dalam pengawasan partisipatif maupun keterlibatan perempuan sebagai penyelenggara pemilu. Kami juga memberikan pemahaman apa itu pemilu dan bagaimana pengawasan dilakukan," tambahnya.
Titin berharap bahwa peran perempuan di Pasuruan akan mewujudkan pemilu berkeadilan.
"Karena perempuan adalah pilar penting untuk mewujudkan pemilu yang demokratis, berkeadilan dan nir pelanggaran," pungkasnya.