Ketersediaan Alat Pelindung Diri (APD) untuk pengawas pemilihan memiliki korelasi dengan anggaran yang tersedia. Kepala Sekretariat Bawaslu Jatim, Sapni Syahril melakukan evaluasi terhadap 19 daerah yang pilkada berkenaan dengan realisasi anggaran untuk APD.

Dalam evaluasi, Sapni menemukan bahwa serapan anggaran masih berada dalam kisaran 46 persen. Untuk itu, Sapni mendorong kepada Koordinator Sekretariat 19 daerah pilkada segera merealisasikan anggaran yang ada. Termasuk dengan menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) demi penyediaan dari Alat Pelindung Diri (APD).

“Serapan anggaran APBN masih rendah untuk penyediaan APD. Saya minta untuk tidak ragu menggunakan APBN sesuai dengan arahan dari Sekretaris Jenderal Bawaslu RI, dalam rapat di Bali Agustus lalu,” ungkap Sapni.

Mantan Kepala Sekretariat Bawaslu Gorontalo ini juga memberikan motivasi agar daerah yang pilkada menjalankan kegiatan sesuai dengan Petunjuk Operasional Kegiatan (POK) yang telah disediakan oleh Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Satker Sekratariat Provinsi Jawa Timur Anggaran tahun 2020.

“Waktu 4 bulan ini kita lakukan sebaik-baiknya. Tingkatkan realisasinya. Segera sediakan APD untuk pengawas kita yang bekerja di lapangan,” pungkasnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Skip to content
Warning: Missing arginfo for clos_ssa_test() in Unknown on line 0